Sunday, October 3, 2010

Penuntun Saat Teduh Pribadi 4 - 10 Oktober 2010

“Resep Hidup maksimal (2)”

Hai saudara-saudara yang kukasihi, ingatlah hal ini:
setiap orang hendaklah cepat untuk mendengar,
tetapi lambat untuk berkata-kata, dan juga lambat untuk marah;
sebab amarah manusia tidak mengerjakan kebenaran di hadapan Allah.
-Yakobus 1:19-20-

Bahan diambil dan diedit dari e-4M abbalove

Senin, 4 Oktober 2010
#8 MENABUNG
Firman hari ini : Yesaya 30:18-26, Amsal 6:6-8, 13:11; 30:25

Pengajaran:
Menabung adalah suatu kebiasaan dan gaya hidup. Semua orang seharusnya bisa dan perlu belajar untuk menabung. Gaya hidup menabung bukan soal status ekonomi, tetapi suatu kebiasaan. Gaya hidup menabung akan melatih karakter disiplin dan gaya hidup hemat Anda. Menurut kitab Amsal, harta yang cepat didapat akan cepat hilang karena orang yang cepat mengalami peningkatan harta tanpa dibarengi dengan peningkatan karakter, belum bisa mengelola harta yang dipercayakan kepadanya, sehingga lambat laun harta tersebut akan berkurang lagi. Jangan berfoya-foya saat Anda sedang mengalami kelimpahan. Janganlah menuruti hawa nafsu dan keinginan. Belajarlah untuk membeli segala sesuatu sesuai dengan kebutuhan Anda dan bukan sesuai "lifestyle," Anda. Kalau semut saja bisa memiliki gaya hidup menabung, mengapa Anda tidak bisa?


Selasa, 5 Oktober 2010
#9 BERGAUL DENGAN KOMUNITAS SEHAT
Firman hari ini: Amsal 13:20, Amsal 22:24-25, 1 Korintus 15:33

Pengajaran:
Anda akan menjadi seperti buku yang Anda baca dan teman yang Anda miliki. Di dalam Mazmur 1, sangat jelas dikatakan bahwa jangan kita duduk, berdiri atau berjalan dengan kumpulan orang-orang yang tidak benar. Ada perbedaan yang jelas antara misi untuk penjangkauan dengan sikap pergaulan. Jangan dibalik-balik atau dijadikan alasan. Sebab di dalam komunitas yang sehat pasti terdapat tindakan dan perkataan yang saling membangun, kata-kata positip, fokus terhadap visi Kerajaan Allah, saling melayani dan masih banyak hal positif yang lain. Intinya, dalam komunitas yang sehat, Kristuslah yang menjadi kepala dan panutan dari setiap orang yang ada di dalam komunitas tersebut. Dalam masa sekarang ini, bersikap bijaksanalah dalam menggunakan "social network" seperti facebook, YM, BBM dan masih banyak lagi. Bijaksanalah untuk masuk ke dalam suatu "group" atau suatu "community". Bisa baik, bisa juga buruk. Semua tergantung pilihan Anda. Anda yang putuskan dan Anda juga yang akan merasakan dampaknya, entah positip atau negatif.


Rabu, 6 Oktober 2010
#10 ACTION & TIDAK OMDO (OMONG DOANG)
Firman hari ini: Amsal 14:23, Amsal 26:13-16

Pengajaran:
"Your action speaks so loud, so I cannot hear what you say" (Tindakan Anda berbicara sangat keras sehingga saya tidak bisa mendengar apa yang Anda katakan). Miliki budaya bertindak dalam hidup Anda. Bergerak. Lakukan sesuatu. Allah tidak tidur atau diam saja. IA adalah JEHOVA NISSI, Allah yang berperang bagi kita. Ada penyertaan dan berkat Tuhan saat Anda bergerak dan bertindak sesuai kehendakNya. Musuh di dalam tindakan kita adalah "omdo" (omong doang). Lakukanlah apa yang Anda katakan dan katakan apa yang Anda lakukan. Jangan kuatir dan takut yang berkelebihan saat Anda mulai bertindak. Ingatlah, Allah kita tidak akan pernah tertidur dan IA setia mengawasi Anda. Koreksi diri kita selama ini, apakah sudah cukup banyak kita bertindak selama ini atau hanya "omdo"?


Kamis, 7 Oktober 2010
#11FOKUS MENTORING
Firman hari ini: Amsal 22:6, Amsal 29:19; 1 Timotius 4: 11-16

Pengajaran:
Mentoring beda dengan berkhotbah. Mentoring kepada seseorang bukan hanya Anda pandai berbicara dan mengajarkan sesuatu kepada orang tersebut. "People don't care how much you know untill they know how much you care" (Orang tidak peduli kepada Anda karena kehebatan Anda sampai Anda peduli kepada orang tersebut barulah ia peduli kepada Anda). Mentoring adalah duduk bareng. Mentoring adalah mendengarkan. Mentoring adalah memberikan empati, nasehat, waktu, tenaga dan pikiran. Mentoring adalah menemani dalam memecahkan masalah dan memberikan jalan keluar. Mentoring adalah membawa (bukan hanya mengajari) seseorang untuk mencapai potensi maksimalnya dalam Tuhan. Sebelum Anda mulai melakukan mentoring kepada seseorang, Anda juga perlu memiliki seorang mentor. Sebagian besar waktu dan kegiatan Yesus dihabiskan hanya untuk melakukan mentoring kepada 12 murid-Nya dan bukan berkhotbah pada ribuan orang. Yesus fokus kepada mentoring. Maukah Anda seperti Yesus?

Jumat, 8 Oktober 2010
#12 SELALU SEMANGAT DAN SUKACITA
Firman hari ini: Amsal 17:22, Amsal 24:10, Mazmur 16:7-11

Pengajaran:
Ingat lagu ini: "I have joy, there is down in my heart, deep deep down in my heart, Jesus give it to me and no one can destroy..." (aku punya sukacita, itu ada di dalam hatiku, jauh di dalam hatiku, Yesus memberikannya kepadaku dan tak ada satu halpun yang dapat menghancurkannya). Semangat dan sukacita seharusnya senantiasa dimiliki oleh seseorang yang sudah menjadikan Yesus sebagai Tuhan dan Raja dalam hidupnya. Semangat karena keputusan bukan karena keadaan. Kita bisa senantiasa semangat dan bersukacita karena Yesus memberikan hal tersebut kepada kita. Jadi, bukan karena harapan atau impian kita tercapai, tetapi hiduplah dengan tidak semangat, maka lambat laun, stress dan penyakit akan menghampiri Anda. Stress itu menular. Semangat itu juga menular. Jika Anda bersemangat, seluruh potensi Anda bisa dimaksimalkan. Jika Anda bersemangat, semua masalah Anda jadi terlihat kecil. Cobalah Anda bercermin sekarang. Siapa yang sedang Anda lihat? Seorang yang selalu semangat atau seorang yang selalu putus asa dan stress? Andalah yang harus memutuskan. Bukan orang lain, bukan juga keadaan. Semangat!!!


Sabtu, 9 Oktober 2010
#13 BANYAK MENDENGAR
Firman hari ini: Amsal 17:27-28, Amsal 20:5; Yakobus 1:19-21

Pengajaran:
Kita diciptakan Tuhan memiliki dua telinga dan satu mulut. Adalah baik jika kita punya sikap lebih banyak mendengar dari pada banyak berbicara. Dengan mendengar lebih banyak, maka Anda akan belajar lebih banyak. Coba jujur terhadap diri Anda sendiri, Anda lebih suka "dikuliahi" atau didengarkan? Tentunya didengarkan bukan? Saat Anda belajar untuk mendengarkan seseorang lebih banyak, disitu Anda akan memahami hati dan pikiran orang tersebut. Saat Anda belajar untuk mendengarkan seseorang lebih banyak, maka orang tersebut akan lebih menghargai Anda. Butuh kerendahan hati untuk lebih banyak mendengarkan. Seringkali suatu konflik akan reda dengan sendirinya, jika salah satu pihak mau rendah hati untuk mendengar lebih banyak. Mendengar adalah pintu gerbang hikmat. Belajar mendengar Tuhan dari Firman Tuhan adalah langkah pertama yang paling utama. Mari budayakan sikap untuk lebih banyak mendengar.


Minggu, 10 Oktober 2010
#14 SETIA & KONSISTEN MENABUR
Firman hari ini: Amsal 20:4; Amsal 20:6; Matius 25:14-30

Pengajaran:
Jadilah orang yang setia. Kesetiaan merupakan pintu gerbang, dimana Anda akan bertumbuh untuk memiliki sikap dan karakter lainnya. Apakah Anda akan setia dan konsisten untuk terus menabur dalam pekerjaan atau pelayanan meskipun belum terlihat hasilnya dan malah mengalami lebih banyak masalah? Disinilah sikap kesetiaan Anda diuji. Untuk menjadi pemimpin besar, Anda harus setia menjadi murid yang terkecil sekalipun. Untuk melakukan perbuatan besar, Anda harus setia melakukan hal-hal kecil. Untuk dipercaya tanggungjawab besar, Anda harus setia bertanggung jawab terhadap hal kecil. Setia kepada Tuhan. Setia kepada pasangan. Setia kepada pemimpin Anda. Setia kepada tugas dan tanggung jawab yang dipercayakan pada Anda. Jangan mudah menyerah. Teruslah bekerja. Terus menabur. Selesaikan apa yang sudah Anda mulai. Menurut amsal, ternyata hanya sedikit orang yang setia. Apakah Anda salah satunya?

No comments: