Saturday, September 12, 2009

Integritas dalam Percakapan

PRIA SEJATI


Kehidupan masyarakat selalu memiliki suatu dasar. Dasar dari setiap bangunan adalah fondasi, dan dasar dari kehidupan bermasyarakat dimulai dengan berkomunikasi satu dengan yang lain. DR. Edwin Louis Cole mengatakan “komunikasi adalah dasar kehidupan”. Ini berarti bahwa komunikasi merupakan hal yang sangat penting, dimana tanpa ada komunikasi yang baik, maka akan terjadi keabnormalan. Untuk mendukung suatu komunikasi diperlukan dasar yang penting bernama integritas.

Integritas itu nyata dan sangat kongkret. Integritas itu nyata dan bisa diukur. Dengan integritas sebagai batu pondasi, maka apa yang dibangun di atasnya tidak ada batasnya. Karena Integritas itu bisa diartikan apa yang ada di dalam hati, yang di dalam pikiran dan yang di lakukan ada sama.

Amsal 11:3 berkata: “Orang yang jujur (orang yang memiliki integritas – NIV) dipimpin oleh ketulusannya, tetapi pengkhianat dirusak oleh kecurangannya”. Sedangkan Amsal 10:9 berkata: “Siapa bersih kelakuannya (orang yang memiliki integritas-NIV), aman jalannya, tetapi siapa berliku-liku jalannya, akan diketahui”. Jadi, apabila kita memahami prinsip Firman Tuhan di atas mengenai integritas, maka kita pasti mampu untuk bertanggung jawab terhadap apa yang kita ucapkan atau percakapkan kepada orang lain.

Beberapa tips supaya Anda dapat berintegritas dalam percakapan:

1. Sadar bahwa perkataan Anda adalah sesuatu yang mengikat Anda. Setiap perkataan kita yang diucapkan keluar dari mulut kita memiliki kuasa yang melepaskan ataupun kuasa yang mengikat kita. Setiap kata-kata yang keluar dari mulut kita merupakan “suatu hutang yang harus kita bayar atau tepati” kepada orang lain. Karena setiap kata-kata kita itu membuktikan kepada orang lain siapa kita itu sebenarnya. Orang akan respek dengan kita apabila kita bisa menetapi setiap perkataan yang kita ucapkan.

2. Sederhanakan apa yang Anda perkatakan. Komunikasi bukan sekedar soal apa yang anda ucapkan. Melainkan juga bagaimana anda mengucapkannya. Kunci dalam berkomunikasi adalah kesederhanaan. Banyak orang suka mengalami kehilangan komunikasi dan konflik dikarenakan banyak berkata-kata sehingga tidak dapat menepatinya. Usahakan apa yang dikatakan sederhana tetapi dapat dimengerti oleh orang lain.


3. Tunjukkan kebenaran melalui tindakan. Seorang yang berintegritas adalah seseorang yang melakukan dengan pasti dan sungguh-sungguh apa yang dikatakannya. Dengan melakukan apa yang diperkatakannya akan menarik simpati dari orang lain untuk dapat mempercayai Anda.

Sumber: Christian Men's Network

No comments: